PERAYAAN HUT KE-II MERIAH DAN HIKMAT : PPPAU Sumbar Siap Berkolaborasi Dukung Ketahanan Pangan
![]() |
PADANG - Hari Ulang Tahun Persatuan Putra Putri Angkatan Udara (PPPAU) PD Sumatera Barat yang ke-II berlangsung meriah dan hikmat di Cafe Damar Shaker, Minggu (29/1). Dihadiri Sekjen PPPAU Tito Kustalin dan Wakilnya, Cici serta jajaran TNI Angkatan Udara (AU), seperti Kadispotdirga Lanud Sutan Sjahrir, Letkol Sus. Firdaus.S.ag.M.M, Kadisper Lanud Sutan Sjahrir Letkol Ahmad Yani, Kadis OPS Lanud Sutan Sjahrir Mayor Bambang Brades, Kepala Penerangan Lanud Sutan Sjahrir Lettu Rido, Komandan POM AU Kapten Suhadi S.Tr.Han.SH dan Perwakilan Kesbangpol Sumbar, Mujahar.
Pada kesempatan itu, Sekjen PPPAU Tito Kustalin didampingi Cici memberikan apresiasi kepada PPPAU PD Sumbar, karena di usianya relatif muda, yakni 2 tahun, sudah bisa berkontribusi untuk masyarakat. Tentunya dengan program-program kerjanya yang menyentuh masyarakat. Diantara, baksos dan khitanan massal.
"PPPAU PD Sumbar ini memiliki kelebihan dari organisasi lain. Dan itu sangat bagus dan positif, sehingga patut diberikan acungan jempol. Nanti di rakernas saya mempersiapkan untuk memberikan tanda penghargaan organisasi terbaik untuk wilayah Sumatera dan sekitarnya," ucap Tito Kustalin.
Hal senada juga disampaikan Cici. "Dengan tekad dan kekuatan, PPPAU PD Sumbar sudah mampu melaksanakan banyak program kegiatan yang berkolaborasi dengan TNI-AU dan pemerintah daerah. Ini akan menjadi contoh untuk PD lainnya di Indonesia," ucap Cici yang berharap PPPAU PD Sumbar terus maju untuk program yang sifatnya sosial maupun non sosial.
"Apa yang telah dilakukan PD Sumbar sangat positif untuk kemajuan jati diri PPPAU yang sejatinya PPPAU Pusat berusia tiga tahun. Dan PPPAU Sumbar baru berusia dua tahun," ucapnya. Namun, di usianya relatif muda tersebut, PPPAU sudah mempunyai 30 pengurus PD dan Cabang tersebar di seluruh Indonesia. Apresiasi serupa pun disampaikan Kadispotdirga Lanud Sutan Sjahrir, Letkol Sus. Firdaus.S.ag.M.M. "Saya mengapresiasi kinerja yang telah dilakukan PPPAU PD Sumbar. Sebab sudah kontribusi untuk masyarakat. Dan secara organisasi mensupport apa yang dilakukan PPPAU, karena rata-rata usia relatif senja tapi semangat dan motivasinya untuk berkarya untuk negeri dahsyat sekali, terutama bidang sosial kemasyarakatan," ucapnya.
Firdaus mengimbau PPPAU PD Sumbar berperan lebih luas lagi. Seperti, ada program pemerintah wajib disukseskan bersama adalah ketahanan pangan. "Ke depan kami akan menggandeng PPPAU untuk ikut serta dalam program ketahanan pangan pemberian makan bergizi gratis," tegasnya.
Ajakan tersebut langsung disambut hangat Ketua PPPAU PD Sumbar, Lexi Y Leatemia SH bersama seluruh anggotanya. Mereka menyatakan siap berkolaborasi dengan Lanud Sutan Sjahrir dan pemerintah daerah untuk menyukseskan program ketahanan pangan sesuai anjuran Presiden RI Prabowo Subianto.
Hal itu sesuai dengan program kerja dari PPPAU PD Sumbar yang selalu berkontribusi untuk masyarakat sekitarnya. "Bersyukur sudah melangkah dua tahun. Akan banyak program dilakukan. Ikut ambil bagian, ketahanan pangan. Mengajak rekan-rekan ikut serta didalamnya. Apa yang sudah dilakukan bermanfaat bagi masyarakat. Contohnya khitanan massal yang diprioritaskan untuk masyarakat ekonomi lemah. Itu sudah kami lakukan 2023 - 2024. Di Padang dan Pariaman. Ke depan kami siap berkolaborasi dengan Lanud Sutan Sjahrir dan Pemda Sumbar," ucapnya. (*)
Post a Comment for "PERAYAAN HUT KE-II MERIAH DAN HIKMAT : PPPAU Sumbar Siap Berkolaborasi Dukung Ketahanan Pangan "
Silahkan Tinggalkan Komentar Yach..Thanks..
Post a Comment